Kamis, 27 Desember 2018

Walikota Helmi Hasan : Jangan Jadi Pejabat Jika Tidak Peduli dengan Rakyat



Bengkulu - Walikota Bengkulu Helmi Hasan terus menegaskan agar pejabat yang menjalankan birokrasi di masa kepemimpinannya benar-benar peduli dengan rakyatnya. Hal ini disampaikannya saat mengumpulkan semua Camat dan Lurah se-Kota Bengkulu di Balai Kota, Kamis (27/12/2018).

“Jangan jadi pejabat jika tidak peduli dengan rakyat,” tegas Helmi Hasan.
Dalam pertemuan ini ia juga menegaskan jangan sampai ada Camat atau Lurah yang sejatinya perpanjangan tangan Walikota justru mengajak warganya membenci Walikota.

“Jangan sampai punya jabatan tetapi tidak mengambil bagian untuk peduli. Jalankan saja pekerjaan, jangan bicara keburukan. Kerja saja sungguh-sungguh,” kata Helmi Hasan.

Selain itu, ia juga mengajak Camat mengorganisir lurah-lurahnya bekerja. Lurah pun demikian bagaimana mengkoordinir Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW)-nya bekerja dengan baik.

“Jika Camat, Lurah, RT dan RW tidak cakap terhadap rakyatnya, maka perlu dievaluasi. Ukurannya kebahagiaan rakyat. Kalau rakyatnya tidak bahagia untuk apa dipertahankan,” ungkapnya.

Ia juga membeberkan bahwa kinerja camat dan lurah ini saat ini sedang dievaluasi. “Dalam enam bulan ini saya menilai camat dan lurah mana saja yang proaktif. Kita juga telah menggagas agar jabatan Camat dan Lurah diusulkan oleh masyarakat. Sehingga camat dan lurah adalah benar-benar pilihan warganya,” terang Helmi Hasan.

Ia juga mengingatkan agar Camat dan Lurah melaksanakan imbauan pergantian tahun baru masehi untuk memakmurkan rumah ibadah.

“Ajak masyarakat untuk memakmurkan rumah ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing,” ajak Helmi Hasan. (rilis/Media Center Kominfo Kota Bengkulu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pekerjaan Peningkatan Jalan Wisata Pantai Panjang Bengkulu Oleh PT Rotek

Bengkulu - Keseriusan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota dan Provinsi Bengkulu dalam melakukan pembenahan daerah dapat dibuktikan dengan...